Translate

Kamis, 07 Mei 2015

Laporan Praktek Kerja Industri di PT. Telkom

LAPORAN PRAKTEK KERJA INDUSTRI (PRAKERIN
PT. TELKOM INDONESIA
VALIDASI DATA
Disusun Oleh :
  1. Anggi Firda Amelia         NIS: 080910.008
  2. Chantika Nabila               NIS: 080910.025
  3. Nadya Octavia                 NIS: 080910.030
  4. Yuli Sugih Rahmawati    NIS: 080910.039
  5. Yuli Yuliawati                   NIS: 080910.040
                   Bidang Keahlian         : Teknologi informasi dan komunikasi
                   Program Keahlian      : Teknik Komputer dan Jaringan
SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN (SMK)
ITIKURIH HIBARNA
KABUPATEN BANDUNG
2014-2015
i
LEMBAR PENGESAHAN DARI PERUSAHAAN
Laporan ini telah diperiksa dan disahkan pada :
Tanggal/Bulan/Tahun :
Mengetahui :
Pembimbing Praktek DU/DI                          Pimpinan Intansi / Perusahaan
Usep Saepurohman                                       R. Hanoum Effendy
NIK :                                                                 NIK : 642042
ii

LEMBAR PENGESAHAN DARI SEKOLAH
                          Laporan ini telah diperiksa dan disahkan pada :
Tanggal/Bulan/Tahun :
Mengetahui
    Guru Pembimbing
     Arif                            
Menyetujui :
Ketua Program Keahlian (TKJ)                                   Waka Hubin
Suci Yulianty, S.T                                            Wawan Kurnia, S.Pd.I
Kepala Sekolah
Rudi Sunardi, S.E.
iii
KATA PENGANTAR
Assalamu’alaikum wr.wb
Alhamdulillah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan anugerah-Nya kepada kita semua.
Laporan ini merupakan salah satu bukti bahwa penulis telah menyelesaikan Praktek Kerja Lapangan (PKL) di intansi PT.Telekomunikasi Indonesia (Telkom).
Selain itu penyusunan laporan ini adalah salah satu syarat untuk mengikuti Ujian Akhir Nasional (UAN).
Praktek Kerja Lapangan dan penulisan laporan ini dapat terlaksanakan dengan baik. Tak lepas dari bantuan dan dukungan dari beberapa pihak, oleh karna itu pada kesempatan ini, penulis ingin menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada:
  • Orang Tua tersayang yang telah memberi dukungan dan motivasi selama menjalankan Praktek Kerja Lapangan ini.
  • Guru-guru disekolah yang selalu memberikan pengarahan selama Praktek Kerja Lapangan
  • Pembimbing Bp. Hery & Bp. Fery Niscahya yang telah membimbing selama penulis menjalankan Praktek Kerja Lapangan
Penyusun menyadari bila dalam penulisan laporan ini masih banyak kesalahan dan kekurangan. Oleh karna itu, kami mohon maaf dan selalu mengharapkan saran dan kritik yang  membangun dari semua pihak demi membangun kelengkapan laporan ini.
Atas perhatiannya kami ucapkan banyak terimakasih,
Wassalamu’alaikum wr.wb.
Bandung,Mei 2015
 iv
DAFTAR ISI
COVER……………………………………………………………………………………………………… i
LEMBAR PENGESAHAN DARI PERUSAHAAN ……………………………………. ii
LEMBAR PENGESAHAN DARI SEKOLAH……………………………………………… iii
KATA PENGANTAR…………………………………………………………………………………. iv
DAFTAR ISI……………………………………………………………………………………………. vi
BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Praktek Kerja Lapangan………………………………………………… 1
1.2 Tujuan dan Manfaat Praktek Kerja Lapangan
1.2.1 Tujuan……………………………………………………………………………………… 2
1.2.2 Manfaat……………………………………………………………………………………. 2
1.3 Tujuan Pembuatan Laporan Praktek Kerja Lapangan……………………………….. 3
1.4 Metode Pengumpulan Data ………………………………………………………………….. 3
1.5 Sistematika Penulisan Laporan Praktek Kerja Lapangan…………………………… 3
BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN
2.1 Sejarah Perusahaan……………………………………………………………………………….. 5
2.2 Visi Misi Perusahaan…………………………………………………………………………….. 7
2.3 Struktur Organisasi…………………………………………………………………………….. 8
2.4 Lokasi Perusahaaan………………………………………………………………………………. 8
BAB III PELAKSANAAN PKL
3.1 Waktu Tempat Pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan……………………………….. 9
3.2 Fungsi dan Tugas
3.2.1 MDF………………………………………………………………………………………… 9
3.2.2 Istilah-istilah……………………………………………………………………………. 10
BAB IV PEMBAHASAN
4.1 Tinjauan Kasus…………………………………………………………………………………….. 11
4.2 Peralatan yang digunakan saat Validasi Data…………………………………………… 11
4.3 Langkah-Langkah Validasi Data……………………………………………………………. 11
BAB V PENUTUP
5.1 Kesimpulan…………………………………………………………………………………………. 13
5.2 Saran………………………………………………………………………………………………….. 13
5.3 Kata Penutup………………………………………………………………………………………. 14
Daftar Pustaka…………………………………………………………………………………………… 15
Lampiran…………………………………………………………………………………………………… 16
vi
BAB I
PENDAHULUAN
  • Latar Belakang Praktek Kerja
Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) merupakan suatu lembaga menengah yang diharapkan akan mampu mencetak Generasi–generasi unggul dalam bidangnya masing–masing. SMK ITIKURIH HIBARNA merupakan salah satu sekolah yang mengadakan program keahlian dalam bidang Teknik Komputer dan Jaringan,  dengan di adakannya Praktek Kerja Lapangan (PKL) diharapkan lulusannya akan menjadi tenaga terampil dan profesional dibidang Komputer maupun Jaringan.
Ilmu Pengetahuan yang diperoleh dari Sekolah Menengah Kejuruan (SMK)  dapat menjadikan pegangan dalam memasuki dunia kerja. Selain ilmu pengetahuan yang dimiliki sikap positif terhadap kemajuan pembangunan mampu bersaing  dan berorientasi kemasa yang akan datang, untuk itu siswa diharapkan dapat melakukan Praktik Kerja Lapangan (PKL) untuk menerapkan ilmu yang diperoleh di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).
Dengan dilaksanakannya Praktik kerja dilapangan secara langsung dan melakukan observasi di suatu perusahaan maka oleh siswa dijadikan pengalaman untuk menghadapi dunia kerja yang sesungguhnya, untuk dapat memperoleh gambaran tentang perkembangan teknologi suatu perusahaan, kita mengadakan tinjauan terhadap data dari perusahaan yang bersangkutan, data itu akan tercermin di dalam laporannya.
1.2 Tujuan dan Manfaat Praktek Kerja Lapangan    
1.2.1 Tujuan Praktek Kerja
Adapun tujuan dilaksanakan praktek kerja adalah sebagai berikut :
  1. Meningkatkan efisiensi proses pendidikan dan pelatihan tenaga kerja yang berkualitas professional.
  2. Membekali pengalaman dengan pengalaman sebenarnya dalam dunia kerja sebagai persiapan dan           bekal awal kemampuan guna menyesuaikan diri dengan dunia usaha atau dunia industri.
  3. Memantapkan disiplin, percaya diri, dan tanggung jawab dalam melaksanakan tugas.
  4. Mendorong siswa untuk berjiwa interprineur (wirausaha).
  5. Penempatan dan lowongan kerja untuk lulusan, dan sudah menyelesaikan program pendidikan di               bangku sekolah.
  6. Menghasilkan lulusan yang memiliki keahlian profesional dengan tingkat pengetahuan, keterampilan,         dan etos kerja yang sesuai dengan tuntutan dunia usaha atau dunia industri
1.2.2 Manfaat Praktek Kerja Lapangan
  1. Dapat menambah pengalaman dan wawasan untuk para siswa.
  2. Membina hubungan kerja sama yang baik antara pihak sekolah dengan Perusahaan.
  3. Menjadi lebih disiplin, pemberani, dan bertanggung jawab.
  • Tujuan Pembuatan Laporan Praktek Kerja Lapangan
  1. Sebagai salah satu syarat untuk mengikuti Ujian Akhir Nasional (UAN).
  2. Memberi pengakuan dan penghargaan terhadap pengalaman kerja sebagai bagian dari proses                   pendidikan.
  3. Sebagai bukti telah mengikuti Praktek Kerja Lapangan.
1.4 Metode Pengumpulan Data
Metode untuk mendapatkan data-data yang dibutuhkan dalam menyusun laporan ini kami mengambil metode wawancara. Metode ini merupakan metode paling efektif dalam mengumpulkan data yang diperlukan. Dengan metode ini kami secara langsung  melakukan wawancara dengan pembimbing dilapangan dan karyawan .
 1.5 Sistematika Penulisan Laporan Praktek Kerja Lapangan
BAB I : PENDAHULUAN
Bab ini menjelaskan tentang Latar Belakang, Tujuan dan Manfaat Praktek Kerja Lapangan, Tujuan Pembuatan Laporan Praktek Kerja Lapangan, Metode Pengumpulan Data, dan Sistematika Penulisan Praktek Kerja Lapangan.
BAB II : GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN
Bab ini menjelaskan tentang Sejarah Perusahaan, Visi Misi Perusahaan, Struktur Organisasi Perusahaan, dan Lokasi dan Tata Letak
BAB III : PELAKSANAAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN
Bab ini menjelaskan tentang, Fungsi dan Tugas MDF & Istilah-istilah, dan Waktu Tempat Pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan
BAB IV : PEMBAHASAN
Bab ini menjelaskan tentang Kompetensi Yang diajarkan (Tinjauan Kasus, Peralatan yang digunakan saat Validasi Data, dan Langkah-Langkah Validasi Data
BAB V : PENUTUP
Bab ini berisikan, Kesimpulan, Saran, Kata Penutup, dan Daftar Pustaka
LAMPIRAN
Berisikan gambar-gambar kegiatan selama PKL
BAB II
GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN
2.1  Sejarah Perusahaan
Sejarah PT.Telekomunikasi Indonesia, Tbk. PT. Telekomunikasi Indonesia, Tbk. atau dikenal dengan PT. Telkom adalah perusahaan penyedia jasa informasi dan komunikasi dengan produk unggulannya adalah Telepon Jaringan ( Telepon Rumah Telkom dan Telepon tanpa Jaringan / Wireless ( FLEXI ). Adapun sejarah singkat PT. Telkom adalah sebagai berikut :
  1. Era Kolonial
Pada tahun 1882, didirikan sebuah badan usaha swasta penyedia layanan pos dan telegraf. Layanan komunikasi kemudian dikonsolidasikan oleh Pemerintah Hindia Belanda ke dalam jawatan Post Telegraaf Telefoon (PTT).
  1. Perusahaan Negara
Pada tahun 1961, status jawatan diubah menjadi Perusahaan Negara Pos dan Telekomunikasi (PN Postel). Kemudian pada tahun 1965, PN Postel dipecah menjadi Perusahaan Negara Pos dan Giro (PN Pos & Giro) dan Perusahaan Negara Telekomunikasi (PN Telekomunikasi).
  1. Perumtel
Pada tahun 1974, PN Telekomunikasi diubah namanya menjadi Perusahaan Umum Telekomunikasi (Perumtel) yang menyelenggarakan jasa telekomunikasi nasional maupun internasional. Tahun 1980 seluruh saham PT. Indonesian Satellite Corporation Tbk. (Indosat) diambil alih oleh pemerintah RI menjadi Badan Usaha Milik Negara (BUMN) untuk menyelenggarakan jasa telekomunikasi internasional, terpisah dari Perumtel. Pada tahun 1989, ditetapkan Undang-undang Nomor 3 Tahun 1989 tentang Telekomunikasi, yang juga mengatur peran swasta dalam penyelenggaraan telekomunikasi.
  1. PT. Telkom ( Persero )
Pada tahun 1991 Perumtel berubah bentuk menjadi Perusahaan Perseroan (Persero) Telekomunikasi Indonesia berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 25 Tahun 1991.
  1. PT. Telekomunikasi Indonesia Tbk
Pada tanggal 14 November 1995 dilakukan Penawaran Umum Perdana saham TELKOM. Sejak itu saham TELKOM tercatat dan diperdagangkan di Bursa Efek Jakarta (BEJ), Bursa Efek Surabaya (BES), Bursa Saham New York (NYSE) dan
Bursa Saham London (LSE). Saham TELKOM juga diperdagangkan tanpa pencatatan di Bursa Saham Tokyo.
Tahun 1999 ditetapkan Undang-undang Nomor 36 Tahun 1999 tentang Penghapusan Monopoli Penyelenggaraan Telekomunikasi. Memasuki abad ke-21, Pemerintah Indonesia melakukan diregulasi di sektor telekomunikasi dengan membuka kompetisi pasar bebas. Dengan demikian, Telkom tidak lagi memonopoli telekomukikasi Indonesia.
2.2 Visi Misi Perusahaan
PT .Telkom Indonesia  memiliki visi yaitu “To become  a leading InfoCom player in the region”.Telkom berupaya untuk menempatkan diri sebagai perusahaan InfoCom terkemuka  dalam bidang kinerja finansial, pasar dan operasional di kawasan Asia.
PT .Telkom Indonesia  mempunyai misi yaitu “ to provide one stop Infocome services with excellent quality and competitive price “.
Telkom berkomitmen:
  1. Memberikan layanan terbaik dan berkualitas, untuk kemudahan bagi pelanggan dengan harga yang           kompetitif
  2. Memaksimalkan “Nilai Perusahaan” melalui ekspansi dan pengembangan portofolio usaha di bidang         adjacent industries telekomunikasi.
  3. Menjadi perusahaan holding strategis demi pertumbuhan tinggi dan sinergi melalui anak-anak                     perusahaan dan unit bisnis strategis.
  4. Menjadi kontributor pendapatan yang utama bagi pemegang saham
2.3 Struktur Organisasi
2.4 Lokasi dan Tata Letak
JL.LEMBONG NO 11-15 BANDUNG
BAB III
PELAKSANAAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN
3.1 Waktu Tempat Pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan
   Praktek Kerja Lapangan yang dilaksanakan di PT.Telekomunikasi Indonesia Tbk / PT.Telkom Indonesia di Jl. Lembong No 11-15 dimulai pada 10 Maret 2015 s/d 10 Mei 2015. Praktek Kerja Lapangan dimulai pada pukul 08.00 – 17.00 dan terdapat waktu istirahat pada pukul 12.00 – 13.00, dilaksanakan setiap hari Senin – Jum’at.
3.2 Fungsi dan Tugas
3.2.1 MDF ( Main Distribution Frame )
  • Berikut ini adalah sebagian fungsi dari MDF, antara lain :
  • Mengerjakan, merawat, dan menyimpan kartu langganan untuk kepentingan, pengaduan, pengukuran, perbaikan-perbaikan, dan penyambungan telepon.
  • Mengadakan pengukuran saluran secara rutin.
  • Melaksanakan penyambungan dan pemutusan saluran MDF sesuai dengan prosedur yang berlaku.
  • Memantau pelaksanaan penyesuaian gangguan dan mencetak
kesimpulan atas hasil yang dicapai sebagai bahan pemeriksaan dan laporan.
  • Tugas MDF adalah sebagai:
  • Melaksanakan pasang baru sambungan telepon.
  • Melaksanakan omset saluran pelanggan.
  • Mencabut kabel jumper.
  • Pasang kembali nomor yang dicabut.
  • Validasi data
3.2.1 Istilah-Istilah
  • EQN >  Sebuah port yang terdapat nomor telpon
  • PRIMER > Sebuah port yang akan menjadi penghubung EQN dan akan
mendapatkan nomor telpon
  • DSLAM > Sebuah port yang digunakan untuk memasang jaringan speedy
  • TESTPHONE > Perangkat yang digunakan sebagai telpon saat post testing
  • MDF (Main Distribution Frame) > Tempat dimana semua port jaringan
telpon disimpan
  • JUMPER > Kegiatan menghubungkan terminal pada MDF dengan kabel
tembaga.
  • SOAP > Salah satu aplikasi untuk mencari mac address dan password
dengan memasukan nomor speedy
  • I-SISKA > Salah satu aplikasi untuk mengelola data-data yang ada mulai
dari data jaringan dan data pelanggan.
BAB IV
PEMBAHASAN

4.1 Tinjauan Kasus
         Meninjau tentang judul yang diambil oleh penulis yaitu tentang cara“Validasi Data” dan langkah-langkah melakukan Vlidasi Data
4.2 Peralatan yang digunakan saat Validasi Data
Peralatan yang dibutuhkan saat melakukan Validasi Data yaitu:
  • Testphone
  • Alat Tulis dan Buku Daftar Kabel Primer
4.3 Langkah-Langkah Validasi Data
         Sebelum penulis menuliskan langkah-langkah Validasi Data penulis akan menjelaskan terlebih dahulu mengenai Tujuan Validasi Data.
Validasi Data bertujuan agar klem-klem di terminal vertikal MDF diketahui nomor teleponnya dan benar-benar valid.
Langkah-Langkah Melakukan Validasi Data yaitu:
  1. Menyiapkan buku daftar kabel primer,alat tulis dan test phone
  2. Menentukan primer yang akan divalidasi lalu menempelkan ujung-ujung testphone pada klem yang akan dicek.
  3. Menuliskan nomor telepon yang sedang dites.
  4. Mencocokkan hasilnya dengan buku,beri tanda menggunakan pensil apabila ada yang tidak sama tulis sebelahnya.
  5. Apabila pada waktu diadakan pengetesan ada pelanggan yang sedang berkomunikasi, matikan testphone segera agar pelanggan tidak terganggu.
  6. Melakukan berulang-ulang sesuai dengan banyaknya kabel yang akan divalidasi atau di cek.

BAB V
PENUTUP
5.1 Kesimpulan
Setelah pelaksanaan proses serta interaksi dengan proyek produksi kegiatan PKL, maka kami dapat menyimpulkan beberapa hal antara lain:
  1. Kegiatan Prakerin merupakan kegiatan yang positif bagi siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK)           karena dengan kegiatan ini dapat meningkatkan kompetensi siswa
  2. Kegiatan Prakerin memberikan kesempatan yang seluas-luasnya bagi siswa SMK untuk menunjukkan       kemampuannya pada dunia industri atau  perusahaan yang membutuhkan tenaga kerja yang kompeten     di bidang teknologi informasi
  3. Serta kami mendapat beberapa ilmu yang belum pernah kami ketahui sebelumnya.
5.2 Saran
  1. Siswa peserta praktek kerja lapangan selanjutnya perlu ditempatkan ditempat tempat yang sesuai             dengan jurusan supaya bisa lebih mendalami dan menambah wawasan pengetahuan dari tempat pkl         tersebut
  2. Sekolah harus lebih memperhatikan terhadap siswa yang sedang melaksanakan Praktek kerja                   lapangan, dalam pelaksanaan dan dalam hal yang bersangkutan dengan perusahaan yang di tempati.
5.3 KATA PENUTUP
Dengan mengucapkan syukur Alhamdulillah atas segala rahmat yang telah diberikan oleh ALLAH SWT, bahwa penulis telah mendapat dukungan dari berbagai pihak dalam menyelesaikan laporan ini dengan baik tanpa mengalami hambatan berarti.
Keberhasilan pelaksanaan Pendidikan Sistem Ganda (PSG) ini sangat dibutuhkan oleh para siswa / siswi agar bisa mengikuti salah satu syarat untuk menempuh UAS/UAN, sehingga dengan dibuatnya laporan PSG ini diharapkan dapat dijadikan acuan bagi kelancaran pelaksanaan Praktek Kerja, terutama pada tahap awal kerja berkaitan dengan paket keahlian yang ada di Dunia Usaha / Dunia Industri.
Dengan dibuatnya laporan ini minimal diharapkan juga ada kesamaan Visi antara pihak sekolah dengan dunia usaha sebagai industri pasangan.
Penulis mengharapkan agar semua penjelasan didalam laporan yang telah tersusun dengan rapih sesuai dengan tujuan siswa / siswi ini. Penuis telah berusaha dapat mudah dimengerti serta dipahami bagi para pembacanya.
Saran serta kritik membangun demi perbaikan penulisan laporan ini dan penulis nantikan agar dalam penyusunan laporan selanjutnya dapat tersajikan dengan lebih baik dan lebih sempurna lagi.
Penulis mengucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak yang telah banyak membantu dan membimbing dalam menyelesaikan laporan ini, serta besar harapan penulis agar laporan yang telah penulis susun dapat bermanfaat bagi semua pihak, Amin.
                                                                                                Bandung, Mei 2015
DAFTAR PUSTAKA
Laporan Prktek Kerja Lapangan SMK Itikurih Hibarna tahun 2013
LAMPIRAN-LAMPIRAN

Alat Untuk Menjumper

DSLAM


Pengecekan SOAP mencari mac address



PRIMER

Aplikasi SISKA untuk mencari DATEK (EQN, primer, sekunder)

JUMPER
Document untuk pencarian EQN
Data pasang baru (PSB)